Ketua DPRD Lombok Barat Hj. Nurhidayah ditemui di ruang kerjanya, Selasa (9/7/2024).
LOMBOK BARAT - Bakal calon Bupati Lombok Barat, Hj. Nurhidayah belum memiliki pasangan di Pilkada Lobar 2024, meskipun sudah mendapat dukungan dari Partai Politik (Parpol).
"Sudah dapat kita dukungan tiga partai, saya dapat rekomendasi partai PPP, Demokrat dan Gelora," ujarnya saat ditemui di ruangannya, Selasa (9/7/2024).
Meskipun juga di sisi lain Ketua DPC Gerindra belum mendapat rekomendasi dari partainya sendiri. "Kalau Gerindra, saya hanya menunggu komando dari DPP partai, meskipun saya tidak direkomendasikan oleh partai Gerindra saya tetap maju, tapi insya allah saya yakin Gerindra tetap rekomendasikan saya," ujarnya.
Nurhidayah juga tidak membatasi komunikasi hanya dengan partai yang sudah memberikan dukungan. Partai lain pun masih terbuka jika ingin bergabung dengan koalisi Arah Baru Lombok Barat ini.
"Sampai saat ini saya tetap berkomunikasi dengan DPP Partai Gerindra dan juga partai-partai lain," imbuhnya.
Dia memastikan akan memiliki pendamping yang bisa melengkapinya dari sisi elektabilitas maupun faktor kepemimpinan. "Tunggu aja nanti, masih kita simpan yang menjadi pasangan saya di pilbup Lombok Barat," ujarnya.
Dia mengungkap akan deklarasi pasangan calon pada Agustus 2024. "Kalau deklarasi insyaallah Agustus. Santai sudah semuanya sudah diatur sedemikian rupa," tandasnya. (SN)
Komentar0